Kamis, 25 April 2024  
Otonomi / Tagihan PJU Pekanbaru Rp7 Miliar Perbulan, Dishub Bakal Pasang KWH Baru
Tagihan PJU Pekanbaru Rp7 Miliar Perbulan, Dishub Bakal Pasang KWH Baru

Otonomi - - Kamis, 04/05/2017 - 16:54:06 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru dihadapkan pada besarnya beban biaya untuk Penerangan Jalan Umum (PJU) di Kota Pekanbaru. Setiap bulannya, Dishub menerima tagihan listrik dari PLN mencapai Rp7 miliar!

Banyaknya PJU yang tidak menggunakan meterisasi disinyalir menjadi persoalan, hingga Dishub tidak benar-benar tahu beban listrik yang dibayar.

“Setiap bulan kami harus membayar tagihan listrik PJU ke PLN sebesar Rp7 miliar. Tidak adanya meteran menjadi penyebab tagihan listrik PJU membengkak,” kata Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Arifin HR, Kamis (4/5/17).

Disebutkan Arifin, agar tidak ada kesalahan terkait tagihan listrik yang sangat tinggi, pihaknya akan menganggarkan pembelian KWH baru untuk seluruh PJU di Pekanbaru.

“Dengan terpasangnya KWH listrik prabayar maka tagihan dapat dipantau petugas di lapangan. Tidak terus menerus membengkak setiap bulannya,” cakapnya.

Ia menyebutkan, usulan pembelian KWH baru yang akan terpasang di PJU bisa disetujui oleh Walikota Pekanbaru. “Mudah-mudahan bisa diakomodir dan direalisasikan di APBD-P. Anggaran ini kan juga untuk menerangi PJU yang watt-nya tinggi,” tukasnya. (sr5, ck)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved