Kamis, 25 April 2024  
Otonomi / Tahun Ini, Kebutuhan Hewan Kurban Riau Diperkirakan 29.357 Ekor
Tahun Ini, Kebutuhan Hewan Kurban Riau Diperkirakan 29.357 Ekor

Otonomi - - Kamis, 16/08/2018 - 08:06:47 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Tahun ini, kebutuhan hewan kurban untuk Hari Raya Idul Adha 2018 di Provinsi Riau diperkirakan mencapai 29.357 ekor. Jumlah ini sendiri masih bersifat estimasi dan akan kembali dihitung ulang pada hari pelaksanaan pemotongan hewannya. 

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau, Askardiya Ribudana Patrianov merincikan, bahwa kebutuhan 29.357 hewan kurban tersebut terdiri dari sapi sebanyak 19.839 ekor, kerbau 3.525 ekor, dan kambing 5.993 ekor.

"Biasanya porsi pemotongan berkurang dari estimasi, tahun lalu mencapai 27.959 ekor atau turun sekitar 2.000 ekor dari estimasi tahun 2016. Tahun ini estimasi kami sebesar 29.357 ekor dan nanti akan dihitung lagi," kata pria yang akrab disapa Patrianov ini di Pekanbaru, Rabu (15/8/18).

Untuk mencukupi kekurangan kebutuhan hewan kurban di dalam daerah, lanjut Patrianov, pasokan hewan kurban juga didatangkan dari luar daerah, seperti Lampung, Banyuwangi, Bekasi, NTB, dan Sumatera Barat.

"Kita hanya mampu mencukupi 4.000 ekor dari dalam. Sisanya didatangkan dari luar dan paling banyak dari Lampung," tuturnya. (sr5, gr)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved