Kamis, 25 April 2024  
Otonomi / Pemprov Riau Berharap DBH 2019 segera Dicairkan Pusat
Pemprov Riau Berharap DBH 2019 segera Dicairkan Pusat

Otonomi - - Jumat, 29/05/2020 - 19:17:18 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Pemprov Riau berharap Dana Bagi Hasil (DBH) triwulan IV/2019 segera dicairkan Pemerintah Pusat. Pasalnya dana tersebut dapat bermanfaat untuk menjaga cash flow (Arus Kas) Riau di tengah pandemi Covid-19 (virus corona).

Asisten III Setdaprov Riau, Syahrial Abdi menyampaikan untuk tunda salur DBH untuk Triwulan IV/2018 Pemprov Riau sudah diterima dari pusat.

"Setelah dua tahun ditunda, DBH yang diterima ada sebanyak Rp 439 milliar, dan sekarang Pemprov Riau masih menunggu penyaluran DBH untuk triwulan IV/2019," katanya, Jumat (29/5/20).

Paling tidak, sambung Syahrial, dengan adanya anggaran DBH yang sudah disalurkan oleh pemerintah pusat ini, membuat Pemprov Riau menjadi sedikit lega, dan kembali akan menjalankan kegiatan yang ada di Provinsi Riau.

Disebutkannya, untuk jumlah triwulan IV/2019 itu di bawah Rp 439 milliar lebih  "Tapi mungkin dibayarkan bertahap sekitar 30 persennya," ujar Syahrial.

Dia menambahkan, informasi terakhir terhadap upaya pelunasan DBH jatah Riau ini masih menunggu Peraturan Menteri Keuangan (PMK) yang kini tengah dipersiapkan.

"Beberapa waktu lalu kami sudah refocusing, ini juga salah satu upaya agar bendahara bisa menjaga kas bagaimana bisa dimanfaatkan tapi kondisi keuangan tetap aman," ujarnya.

Di contohkannya, seperti bayar gaji, bayar TPP dan lain-lain. "Nah, kalau sekarang sudah masuk pada fase penanganan COVID-19, tentunya kondisi kas juga harus diatur," terangnya dikutip halloriau.

Untuk sementara ini, dijelaskan Syahrial Abdi, bahwa Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Riau masih menjamin cast flow masih terjaga. Penyesuaian anggaran nantinya juga akan dilakukan pada APBD Perubahan dan diharapkan anggaran pemprov masih terjaga. (sr5, hr)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved