Jum'at, 29 Maret 2024  
Pemko Pekanbaru Bakal Salurkan Bansos untuk ODP Kurang Mampu

Advetorial Pekanbaru - - Sabtu, 04/04/2020 - 14:57:04 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru bakal menyalurkan bantuan sosial (Bansos) kepada warga yang terpapar kasus Covid-19.

Saat ini Pemko mulai melakukan pendataan terhadap masyarakat yang terpapar kasus Covid-19 di setiap kecamatan. 

Asisten II Setdako Pekanbaru, El Syabrina mengatakan, bantuan sosial diperuntukkan bagi warga yang masuk dalam kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pengawasan (PDP), dan orang yang positif covid-19. 

Mereka masing-masing mendapatkan Bansos dari Pemko Pekanbaru melalui Dinas Sosial (Dinsos) berupa 400 gram beras per orang dalam satu hari, selama masa status tanggal darurat Covid-19 di Pekanbaru. 

"Saat ini kita sudah lakukan pendataan. Akan disalurkan disetiap kecamatan. Pihak kecamatan meminta waktu dalam empat hari ini untuk melakukan pendataan kepada mereka yang berhak menerimanya," kata El Syabrina, dikutip pekanbarugoid.

El Syabrina menyebut, Pemko akan menyalurkan ke setiap kecamatan. Dari kecamatan kemudian akan diteruskan ke setiap kelurahan. 

Menurutnya, bantuan diberikan kepada mereka yang terpapar Covid-19 disebabkan mereka tak dapat lagi beraktivitas seperti biasanya. Mereka masuk dalam pengawasan, dan pengobatan medis atau di karantina. (sr5, in)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved