Kamis, 28 Maret 2024  
Bangko Angkat Trofi Juara Umum Porkab Rohil I

Advetorial Rokan Hilir - - Minggu, 22/12/2019 - 19:18:19 WIB

BAGANSIAPIAPI, situsriau.com - Kontingen Kecamatan Bangko keluar sebagai juara umum dalam ajang Pekan Olahraga Kabupaten atau Porkab Rokan Hillir (Rohil) ke-I tahun 2019 yang digelar pada 16-21 Desember di Kota Bagansiapiapi.

Kecamatan Bangko menjadi juara umum setelah mengumpulkan sebanyak 23 medali emas, 28 medali perak dan 23 medali perunggu. Sementara di peringkat kedua ditempati Kecamatan Bagan Sinembah dengan perolehan 23 medali emas, 11 medali perak dan 20 medali perunggu. Sedangkan di posisi ketiga adalah Kecamatan Bangko Pusako dengan perolehan 16 medali emas, 17 medali perak dan 15 medali perunggu.

Bupati Rohil, Suyatno menyampaikan ucapan terima kasih kepada Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Riau, terkhusus KONI Rohil yang telah menyelenggarakan Porkab, dan seluruh panitia penyelenggara yang telah sukses melaksanakan Porkab pertama ini.

"Untuk Porkab pertama ini tidak hanya sampai disini, tentu ada Porkab kedua, ketiga dan seterusnya. Nanti kita duduk lagi satu meja apakah ini dua tahun sekali kita lakukan, atau setiap tahun kita lakukan," kata Suyatno saat menutup secara resmi Porkab Rohil I, di halaman Kantor Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah setempat, Sabtu (21/12).

Ke depan ia berharap olahraga di Kabupaten Rohil ini tahap demi tahap tentunya mencari bibit-bibit atlet untuk nantinya akan diperlombakan di level provinsi maupun nasional.

Ketua KONI Rohil, Asrul M Noor juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh panitia pelaksana, seluruh atlet, pelatih dan ofisial yang telah ikut memeriahkan Porkab pertama ini.

"Hasil daripada Porkab ini akan kami coba untuk mengadakan pembinaan lebih lanjut, karena ke depan kita akan mempersiapkan altet-atlet Rohil ini untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau di Kuansing 2021. Kemudian ada beberapa atlet Rohil yang diikutsertakan nanti untuk mengikuti PON 2020 di Papua. Untuk itu kita akan mempersiapkan atlet-atlet ini," kata Asrul.

Sementara Wakil Ketua II KONI Riau, Zulkifli Indra mengatakan bahwa pada saat pembukaan Porkab pertama di Taman Budaya Batu Enam, walaupun cuacanya saat itu kurang mendukung tetapi pelaksanaan Porkab pertama ini melebihi dari pembukaan Porprov-porprov yang ada di kabupaten lain. 

"Saya banyak mengikuti lima kabupaten yang melaksanakan Porkab tak semeriah Kabupaten Rohil yang pertama ini. Kita berharap Porprov Riau setelah di Kuansing kita kembalikan ke Rohil. Karena potensi atlet cabang olahraganya sudah cukup memenuhi syarat, cuma yang perlu ditambah lagi cabang olahraga panahan," kata Zulkifli Indra. (Famel)


Pemkab Rohil Optimis Entaskan Kemiskinan Melalui Tiga Skala Prioritas
Kerjasama Dispenda Rohil - Bank Riau Kepri, Bayar PBB-P2 Kini Bisa Online
SPAM Regional, Jawaban Atasi Krisis Air Bersih di Rokan Hilir
Pulau Jemur, Destinasi Wisata Andalan Rokan Hilir
Potensi Perkebunan Rohil Menjanjikan, Pemkab Dorong Petani Manfaatkan Lahan
Dukung Pemekaran Rokan Tengah, Ribuan Warga Padati Mubes di Tanah Putih
Pemkab Rohil Optimalkan Sektor Perikanan
Surya Arfan: Jadikan Alquran Pedoman Hidup Sehari-hari
Rokan Hilir Menuju Swasembada Pangan 2017
Mutasi, 8 Perwira Menengah di Polres Rohil Sertijab
4 Direksi BUMD Bertekad Dongkrak PAD Rohil
Disdukcapil Rohil Permudah Warga Urus e-KTP Sesuai Surat Edaran Kemendagri
Jembatan Pedamaran Rohil Diresmikan Bersamaan Ritual Bakar Tongkang
Penguatan Peran Satpol PP Rohil, Upaya Pemkab Maksimalkan Penerapan Perda
Inilah Strategi Jitu Wabup Rohil Himpun Aspirasi Masyarakat
Pemkab Rohil Rutin Bangun Rumah Nelayan, Tahun Ini Serahkan 20 Unit Rumah
Berawal dari Guru, Kini Jamiludin Jadi Wakil Bupati
SPAM Regional Diyakini Mampu Atasi Krisis Air Bersih di Rohil
Para ASN di Rohil Dihimbau Ikuti Program Tax Amnesty
Komit Gali Potensi Qori Asli Daerah, Bupati Rohil Lantik Dewan Hakim MTQ ke XII
Tradisi Bakar Tongkang Rohil Bakal Tampil di TMII
Pemkab Rohil Apresiasi Program Bank Sampah, Berikan Mesin Pencacah Plastik
Rohil Masih Butuh 5.000 Unit RLH, Bakal Dibangun Bertahap
DPRD Rohil Dukung Pembinaan Qori Mulai Tingkat Kecamatan
Program Gemar Membaca, Rohil Segera Bangun Perpustakaan Hingga ke Desa
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved