Kamis, 28 Maret 2024  
Masyarakat Pucuk Rantau Sampaikan 13 Usulan Pembangunan ke Pemkab Kuansing

Advetorial Kuantan Singingi - - Kamis, 15/02/2018 - 20:22:05 WIB

TELUK KUANTAN, situsriau. com - Masyarakat Kecamatan Pucuk Rantau menyampaikan 13 usulan prioritas pembangunan untuk kegiatan di tahun anggaran 2019 kepada Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi saat pembukaan Musyawarah rencana pembangunan tingkat Kecamatan Pucuk Rantau, Kamis (15/2/18) di halaman kantor Camat Pucuk Rantau.

Usulan yang merupakan aspirasi masyarakat Kecamatan Pucuk Rantau tersebut disampaikan oleh Camat Pucuk Rantau, Herman Susilo kepada Pemkab Kuansing yang pada kesempatan tersebut hadir langsung Bupati Kuansing, Mursini, Wabup, Halim dan sejumlah pejabat eselon II dan III di Lingkungan Pemkab Kuansing.

Adapun 13 usulan prioritas tersebut yaitu peningkatan jalan di desa Muara Tiu-Setiang sepanjang 15 kilometer, pengaspalan jalan di desa Muara Tobek- Muara tiu makmur 3 kilometer, pengaspalan jalan sungai besar-perhentian sungkai 5 kilometer, rehabilitasi dan revitalisasi SDN 003 Pucuk Rantau di desa Muara Petai, pembangunan tiga kantor desa yaitu kantor desa Ibul, Kampung Baru Ibul dan kantor desa Sungai besar, normalisasi sungai pantak'an 2,5 kilometer, pembangunan pagar SDN 001 pucuk rantau di desa Pangkalan, rehabilitasi SDN 004 pucuk rantau di desa Sungai Besar, pembangunan turap penahan tebing kantor camat, pembangunan gedung serba guna Kecamatan dan kompensasi untuk kecamatan pucuk rantau terhadap kebun Pemda yang berada di wilayah Kecamatan Pucuk Rantau.

Mewakili masyarakat Kecamatan Pucuk Rantau, Herman Susilo selaku Camat berharap kepada Pemkab Kuansing agar mengakomodir usulan masyarakat ini dalam penyusunan APBD Kuansing 2019 nanti.

Sementara itu, Bupati Mursini dalam sambutannya mengatakan akan berusaha mengakomodir apa yang menjadi aspirasi masyarakat Kecamatan Pucuk Rantau, namun tentunya sesuai dengan kemampuan keuangan daerah yang tentunya sangat terbatas.

Kemudian Bupati Mursini juga menyampaikan sejumlah kegiatan pembangunan yang akan dilaksanakan oleh Pemkab Kuansing di Kecamatan Pucuk Rantau tahun anggaran 2018 ini antara lain pengadaan koleksi buku perpustakaan di SDN 002 Ibul, pembangunan ruang laboratorium IPA plus mebeuler SMPN 2 Pucuk Rantau.

Selanjutnya pengadaan koleksi buku perpustakaan SMPN 1 pucuk rantau, pengadaan koleksi buklu perpustakaan SMPN kecil perhentian sungkai, pengadaan media pembelajaran pendidikan SMPN 1 Pucuk rantau, peningkatan jalan sungai besar-sitiang (aspal), dan penyediaan sarana produksi pertanian bibit kelapa sawit sebanyak 10.125 batang untuk masyarakat kecamatan pucuk rantau.(Uta)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved