Jum'at, 29 Maret 2024  
Pemenang Pacu Jalur Tingkat Kecamatan Rayon I Tak Kunjung Terima Hadiah

Advetorial Kuantan Singingi - - Kamis, 19/07/2018 - 01:05:55 WIB



TELUK KUANTAN, situsriau.com - Sudah hampir sepekan perhelatan Pacu Jalur tingkat Kecamatan Rayon I di Tepian Tigo Muaro Inuman tuntas digelar. Kini, muncul persoalan, pasalnya, para pemenang pacu di ajang itu tak kunjung menerima hadiah hingga sekarang.

Sejumlah pengurus jalur pun mempertanyakan penyebab belum dibayarkannya hadiah pacu jalur rayon satu di Inuman itu. Seperti yang disampaikan Ketua Jalur Kilek Keramat Muaro Laii Pemprov Riau dari Pauh Angit Pangean, Sadeli. 

"Kok bisa hadiahnya sampai sekarang belum juga dibayar. Katanya akan dikirim ke rekening, tapi sampai sekarang tak juga masuk. Apa masalahnya," tanya Sadeli saat menghubungi Wartawan, Rabu (18/7/2018) .

Ketua jalur sang juara pertama rayon satu di Inuman itu menilai aneh pelaksanaan pacu jalur rayon satu tahun ini. Karena hadiahnya hingga sekarang tak kunjung dibayar meski pacu jalur usai dihelat. "Mau tak mau tentu kita harus bersabar. Menunggu dana hadiah ditransfer ke rekening. Tapi ntah kapan," tanya Sadeli.

Begitupula yang disampaikan Ketua Jalur Linggar Jati JA Fajar Harapan Adhyaksa Kuansing dari Pulau Kumpai Pangean, Marwan Bulual. Ia menilai, kejadian lambatnya hadiah pacu jalur rayon I di Inuman dibayarkan harusnya tidak terjadi. Karena dimanapun pacu jalur dihelat, kata Marwan, hadiah prioritas untuk dibayarkan. "Ini ndak. Pacu sudah, tapi hadiah ntah mana. Tak jelas," disesalkan Marwan.

Senada dengan itu, Kepala Desa Sikakak Cerenti, Maridin, yang jalurnya Taring Perak Penghunjam Rasa berhasil meraih peringkat keempat di rayon satu Inuman itu juga mengaku, bahwa hadiahnya sebesar Rp10 juta belum diterimanya hingga sekarang. "Belum lagi. Katanya ditransfer ke rekening. Tapi tak jelas apa penyebabnya. Buku rekening sudah kita serahkan. Ya, kita tunggu saja," katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Pacu Jalur Rayon I Kuansing di Inuman, Kasman Bamba menyampaikan, pembayaran hadiah pacu jalur bukan pihaknya di kecamatan, tapi dibayarkan langsung dinas pariwisata. Karena dana itu bersumber dari APBD Kuansing.

"Kita tidak tahu menahu, itu dinas pariwisata yang cairkan. Katanya sedang  diurus. Diproses di BPKAD. Kini mungkin masalah pajak, ntah berapa persen pajaknya. Bisa jadi 5 persen. Bisa jadi lebih. Kami minta pengurus jalur yang mendapat hadiah bersabar. Itu pasti dibayar," jelasnya.(Ultra)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved