Kamis, 25 April 2024  
Politik / Lukman Edy Berharap Golkar Jaring Cagubri 2018
Lukman Edy Berharap Golkar Jaring Cagubri 2018

Politik - - Selasa, 25/07/2017 - 13:14:38 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Lukman Edy (LE) berharap Partai Golongan Karya (Golkar) membuka penjaringan Calon Gubernur Riau yang diusung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Riau 2018. Jika itu terjadi, politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pasti akan mendaftar.

"Kita harapkan Partai Golkar membuka diri dengan membuka penjaringan seperti partai-partai lain," kata Lukman Edy usai menghadiri pelantikan Solikhin Dahlan sebagai Anggota Pergantian Antar Waktu (PAW) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau di Gedung DPRD Riau, Pekanbaru, Senin (24/7/17).

Wakil Ketua Komisi II DPR RI ini mengingatkan bahwa Undang-undang Pilkada, seluruh partai politik harus terbuka, termasuk dalam menjaring calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.

"Undang-undang Pilkada mewajibkan partai politik terbuka, tidak bisa tertutup. Bukan hanya untuk kader saja, tapi di luar itu boleh juga mendaftar supaya jadi bahan pertimbangan bagi yang ingin maju sebagai bakal calon gubernur atau wakil," ungkapnya.

Lebih lanjut, ia mengaku sudah mendaftarkan diri sebagai Calon Gubernur Riau ke Partai Nasional Demokrat, Partai Hati Nurani Rakyat, Partai Amanat Nasional, dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. "Tidak tertutup kemungkinan saya juga mendaftar ke partai lainnya, terutama Golkar," katanya.

Mantan Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal di era Presiden Soesilo Bambang Yudhyono ini mengatakan pertumbuhan ekonomi Riau dalam tiga tahun belakangan cukup rendah. "Saya ingin menghidupkan kembali gairah ekonomi Riau," janjinya. (sr5, in)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved