Jum'at, 29 Maret 2024  
Politik / PKB Umumkum Paslon Pilgub 2018, Lukman Edy-Asri Auzar untuk Pilgubri
PKB Umumkum Paslon Pilgub 2018, Lukman Edy-Asri Auzar untuk Pilgubri

Politik - - Jumat, 05/01/2018 - 23:47:52 WIB

JAKARTA, situsriau.com- Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengumumkan sekaligus menyerahkan surat keputusan (SK) kepada sejumlah pasangan calon gubernur dan wakil ‎gubernur yang diusung di Pilkada Serentak 2018. SK diserahkan di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Cikini, Jakarta Pusat. Khusus untuk Riau, PKB mengusung Lukman Edy - Asri Auzar

Sementara calon gubernur dan wakil gubernur Lampung ‎Arinal Djunaidi Chusnunia-Chusnunia, calon gubernur dan wakil gubernur Bali I Wayan Koster-Tjokorda Oka Artha,‎ dan calon gubernur dan wakil gubernur‎ NTT Marianus Sae-Emelia Julia Nomleni. 

Selanjutnya calon gubernur dan wakil gubernur ‎NTB Moh. Suhaili-Muhammad Amin, calon gubernur dan wakil gubernur ‎Sulawesi Selatan Nurdin Halid-Abd Aziz Qahhar Mudzakkar, calon gubernur dan wakil gubernur Maluku Murad Ismail-Barnabas Omo. Kemudian calon gubernur dan wakil gubernur Maluku Utara Burhan Abdurahman-Ishak Jamaluddin serta pasangan calon gubernur dan wakil gubernur‎ Papua Lukas Enembe-Klemen Tinal‎.

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar ‎menerangkan, pihaknya belum memberikan SK untuk pasangan di Pilgub Jawa Timur yang sedianya akan mengusung Saifulah Yusuf dan Azwar Anas. Namun, Azwar Anas mendadak disebut-sebut mundur dari pencalonan setelah beredarnya foto syur yang diduga dirinya saat berada di dalam mobil dan hotel.
"Kita serahkan wakilnya dari PDI Perjuangan karena koalisi bersama PKB dan kita akan tetap dan terus berkonsolidasi," kata pria yang akrab disapa Cak Imin, Jumat (5/1/2018).

Cak Imin enggan beropini siapa yang nantinya menggantikan Azwar Anas di Pilgub Jawa Timur. Menurut dia, pergantian itu merupakan wewenang dan hak pribadi dari PDI Perjuangan sebagai partai koalisi. "Jadi saya tidak tahu dan tunggu saja pengumuman dari Teuku Umar atau Diponegoro," tandasnya.

‎Ia menambahkan, seluruh pasangan calon kepala daerah yang diusung PKB harus menerapkan politik yang berkasih sayang dan bertanggungjawab kepada seluruh semesta alam.
Mandat politik itu, lanjut Cak Imin, harus menjadi prioritas utama bagi seluruh pemimpin yang dicalonkan PKB dalam melayani masyarakat. ‎"Dan tentunya pembangunan yang berkelanjutan dan menjaga spirit untuk membawa kemajuan dalam antar-daerah," tandasnya. (rls)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved