Jum'at, 29 Maret 2024  
Sport / Hanya Raih 19 Medali, Riau Peringkat 13 Popnas 2019
Hanya Raih 19 Medali, Riau Peringkat 13 Popnas 2019

Sport - - Selasa, 26/11/2019 - 18:31:32 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Harapan Riau untuk masuk sepuluh besar perolehan medali Popnas XV 2019 di Jakarta, tidak terealisasi. Tim Riau harus puas finis di peringkat 13 klasemen akhir perolehan medali Popnas, Minggu (24/11/19) lalu.

Prestasi tersebut diraih setelah Riau hanya mendapatkan 19 medali, terdiri dari 3 emas, 8 perak, dan 8 perunggu. Dari 13 cabor yang diikuti, hanya 3 cabang yang mempersembahkan medali emas, selebihnya hanya meraih perak dan perunggu.

Bahkan 5 cabang lainnya nihil medali. Kondisi ini terjadi karena beberapa faktor, di antaranya karena kelalaian dan tidak terbacanya kekuatan daerah lawan.

"Apapun hasil yang kita raih sekarang patut kita apresiasi. Para atlet sudah berupaya meraih kemenangan, namun atlet daerah lain ternyata lebih siap," kata Kepala Dispora Riau yang juga Ketua Kontingen Popnas Riau, Doni Aprialdi, Senin (25/11/19).

Doni pun menyampaikan maaf kepada masyarakat Riau, karena tidak bisa merealisasikan target masuk sepuluh besar. Padahal, saat Popnas XIV tahun 2015 di Semarang, Jateng, Riau berhasil mencatat sejarah meraih posisi 5 besar, dengan koleksi 14 emas, 15 perak, dan 15 perunggu. Bahkan untuk wilayah Sumatra, Riau saat itu menjadi yang terkuat dengan meraih juara umum.

"Hasil Popnas 2019 ini akan jadi evaluasi kita. Tentunya evaluasi menyeluruh dan komprehensif. Terima kasih kepada masyarakat Riau, dukungan Pak Gubernur dan Pak Wakil Gubernur serta pihak lainnya," sebut Doni, dikutip tribun.

Seperti dirilis Kasi Prestasi Olahraga dan Sentral Olahraga Dispora Riau, M Iqbal, cabor penyumbang emas dan perunggu pada Popnas kali ini adalah panahan, angkat besi, dan silat. Sementara cabor yang peraih perak dan perunggu saja adalah atletik, bulutangkis, karate, judo, dan taekwondo.

Sementara 5 cabor tanpa medali adalah voli pasir, dayung, takraw, tarung drajat, serta renang.

Pada Popnas XV 2019 ini, DKI Jakarta keluar sebagai juara umum dengan 34 emas, 25 perak, dan 22 perunggu, disusul Jabar dengan 26 emas, 29 perak, dan 24 perunggu. Di posisi tiga milik Jatim dengan 24 emas, 25 perak, serta 38 perunggu. (sr5, in)


Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved