Jum'at, 29 Maret 2024  
Hukrim / Minibus Tabrak Halte TMP, Ternyata Sopir Usai Konsumsi Narkoba
Minibus Tabrak Halte TMP, Ternyata Sopir Usai Konsumsi Narkoba

Hukrim - - Senin, 23/04/2018 - 13:31:02 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Sebuah mobil mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Sudirman hingga menabrak halte bus Trans Metro Pekanbaru Senin (23/4/18). Mobil Kijang Innova dengan nomor polisi B 1247 PFJ itu ringsek di bagian depan dan jadi bahan perhatian warga yang melintas di Jalan Jenderal Sudirman Pekanbaru.

Kecelakaan terjadi, tepat di depan Sudirman City Square, sekitar pukul 04.30 WIB. Mobil yang dikendarai PK hilang kendali dan menabrak halte bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) yang ada di lokasi. Hasil tes urin, sopir minibus positif mengkonsumsi narkoba.

Saat itu, PK tidak sendiri di dalam mobil. Pria, warga Kabupaten Kuantan Singingi itu membawa dua orang penumpang perempuan, berinisial MK (18) dan IF (28), warga Jalan Kartama, Kelurahan Maharatu, Kecamatan Marpoyan Damai.

"Mobil bergerak dari arah utara ke selatan, tiba di depan Sudirman Square, mobil menabrak halte bus Trans Metro," ujar Wakil Kepala Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pekanbaru, AKBP Edy Sumardi.

Akibat kejadian itu, bagian depan mobil mengalami kerusakan parah. Sementara PK mengalami luka berat dan dua penumpangnya luka ringan di bagian kaki, punggung dan wajah.

"Sopir mengalami out of controle (lepas kendali). Kemudian naik trotoar dan menabrak halte bus Trans Metro. Sopir mengalami luka robek di mata kiri mulut, tangan dan patah kaki," ujar Edy.

Edy mengatakan, kecelakaan terjadi karena sopir tidak hati-hati dan tidak konsentrasi saat berkendaraan. Hasil tes urin dari Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau menyebutkan, sopir PK positif narkoba.

"Sopir positif menggunakan narkoba jenis sabu-sabu dan ekstasi sehingga terjadinya kecelakaan. Korban dirawat di Rumah Syakit Syafira," cakap Edy.

Kerugian materil akibat kejadian itu mencapai Rp30 juta. Saat ini, kasus dalam penyelidikan lebih lanjut. (sr5, ro)



Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved