Jum'at, 29 Maret 2024  
LifeStyle / Ajaib, Pemotor Ini Selamat Walau Kepalanya Terlindas Truk, Cek Videonya di Sini
Ajaib, Pemotor Ini Selamat Walau Kepalanya Terlindas Truk, Cek Videonya di Sini

LifeStyle - - Sabtu, 09/06/2018 - 11:41:02 WIB

FILIPINA, situsriau.com - Semua pengendara motor diwajibkan memakai helm selama perjalanan. Bukan karena takut ditilang polisi, tapi untuk melindungi kepala jika seandainya terjadi kecelakaan fatal.

Namun kesadaran untuk memakai helm demi keselamatan masih sangat minim. Kebanyakan orang memakai helm saat naik motor hanya karena takut ditilang polisi.

Buat yang belum sadar akan pentingnya memakai helm saat naik motor, barang kali video yang satu ini bisa menyadarkan kalian. Dalam video ini menunjukkan seorang pengendara sepeda motor terjatuh lalu kepalanya terlindas truk kontainer. Ajaibnya, pria itu selamat dan tidak terluka sedikit pun.

Padahal secara logika, kepala pria itu seharusnya sudah hancur terlindas ban kontainer berat. Namun berkat helm yang dipakainya, pria itu selamat dan helmnya pun terlihat rusak parah.

Motornya kehilangan keseimbangan saat mencoba menyalip truk dari kanan.

Setelah kecelakaan, pengendara motor itu terlihat langsung berdiri dengan memasang wajah panik. Dia tampaknya tidak mengalami luka yang parah dan hanya terlihat pusing saja.

Dilansir dari Daily Mail, rekaman kecelakaan ini diambil dari kamera dashboard mobil di Cainta, Filipina beberapa hari lalu. Dua sepeda motor terlihat mengikuti truk kontainer dari belakang.

Namun salah satu pengendara yang memakai helm hijau terlihat mencoba menyalip truk tersebut dari arah kanan. Tapi tiba-tiba sepeda motornya kehilangan keseimbangan dan pengendara itu pun langsung terjatuh dengan posisi kepala tepat berada di depan ban truk kontainer itu.
Dia terlihat langsung berdiri.

Kecelakaan pun tak bisa dihindarkan. Ban truk itu terlihat menggilas kepala pengendara tersebut. Namun ajaibnya pria itu selamat berkat helm yang melindungi kepalanya.

Belajar dari kejadian yang menimpa pengendara ini, semoga kita semakin sadar akan betapa pentingnya memakai helm saat berkendara. Bukan karena takut ditilang polisi, tapi demi keselamatan kita sendiri.(sr5, in)




Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved