Senin, 01/05/2023  
Otonomi / Rombongan Safari Jurnalistik Sambangi Guruh Gemurai dan Desa Cagar Budaya
HUT PWI dan HPN Riau di Kuansing
Rombongan Safari Jurnalistik Sambangi Guruh Gemurai dan Desa Cagar Budaya

Otonomi - - Minggu, 01/05/2016 - 22:06:40 WIB

TELUKKUANTAN, situsriau.com- Serangkaian acara terkait peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) ke 70 dan Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2016 tingkat provinsi Riau di Kabupaten Kuantan Singingi telah dimulai. Puncak peringatan yang akan berlangsung 19 Mei mendatang, diawali dengan kegiatan Safari Jurnalistik, Sabtu dan Minggu (30 April - 1 Mei 2016).

Sekitar 50 wartawan dan seluruh media se-Riau, baik media cetak, elektronik maupun media online mengikuti kegiatan safari jurnalistik yang mengangkat potensi wisata yang ada di Kabupaten Kuansing. Ada dua obyek wisata yang dikunjungi yaitu wisata alam air terjun Guruh Gemurai di Desa Kasang Lubuk Jambi, Kecamatan Kuantan Mudik dan Kawasan Cagar Budaya di desa Koto Sentajo Kecamatan Sentajo Raya.

Dikawasan air terjun Guruh Gemurai, para kuli tinta ini disuguhi pemandangan alam yang sejuk dan asri, karena kawasan tersebut berada di kawasan hutan lindung bukit betabuh. Kemudian, di kawasan cagar budaya, rombongan  safari jurnalistik yang dipimpin oleh pengurus PWI Riau, Fendri Jaswir ini diajak melihat secara langsung prosesi adat kenegrian Sentajo yang dipandu langsung oleh para datuk penghulu, ninik mamak dan para tokoh adat, perangkat desa se-kenegrian Sentajo.

Mulanya Puluhan wartawan yang memakai baju kaos seragam 'Ayo ke Kuansing, Negeri Wisata Riau' ini disambut dengan silat dan disuguhi persembahan prosesi adat, prosesi Nikah.

Adapun tujuan dari kegiatan Safari Jurnalistik ini adalah agar para wartawan dari seluruh media di Riau membuat tulisan tentang wisata di Kuansing yang akan dilombakan dalam sebuah Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) dengan mengangkat tema "Menggali dan Menumbuhkembangkan Potensi Wisata Kuansing untuk Pembangunan Riau Kedepan".

"Silahkan tulis sebagus mungkin, apa yang dilihat, apa yang dirasa dan apa yang didapat dari kunjungan ini. Mudah-mudahan potensi wisata Kuansing kedepan semakin dikenal dimana-mana," ujar Ketua Rombongan dari PWI Riau, Ir H Fendri Jaswir MP saat bersilaturrahmi dengan para pemangku adat di Rumah Godang Chaniago, Desa Koto Sentajo, Kecamatan Sentajo Raya, Minggu (1/5/16).

Setelah melakukan safari jurnalistik ini, seluruh media akan membuat tulisan tentang potensi wisata di Kuansing ini. Dan tulisan terbaik akan mendapatkan hadiah dari PWI Riau yang akan diserahkan pada malam puncak HPN di Kuansing, 19 Mei mendatang.

Sementara itu, Ketua Panitia HPN Provinsi Riau di Kuansing, Frederik SE MM melalui Wakil Ketua Idi Susianto mengucapkan terima kasih kepada seluruh wartawan yang telah mengikuti safari jurnalistik ke sejumlah obyek wisata Kuansing. "Kami berharap, kawan-kawan membantu mempromosikan wisata Kuansing demi kemajuan Riau kedepannya," ujarnya. (tra)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved