Jum'at, 26 April 2024  
Otonomi / Dari 126 Km, Lahan Tol Pekanbaru-Dumai Baru 26 Km yang Dibebaskan
Dari 126 Km, Lahan Tol Pekanbaru-Dumai Baru 26 Km yang Dibebaskan

Otonomi - - Jumat, 17/06/2016 - 15:37:38 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Pembangunan tol Pekanbaru-Dumai terus digesa. Tol yang direncanakan membentang sejauh 126 Kilometer (Km) (78 mil), ini akan menghubungkan Kota Pekanbaru, Duri dan Dumai.

"Untuk pembangunan tol ini, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kantor Wilayah (Kanwil) Riau sudah membebaskan lahan sepanjang 26 Km," ujar Kepala BPN Kanwil Riau, Armansyah Salam kepaad Metro Riau di Pekanbaru, Kamis (16/6/16).

Menurut Armansyah, lahan dibebaskan masih berpencar. Ada di Pekanbaru, Dumai dengan kalkulasi sejauh 26 Km.

"Kita akan terus mengusahakan pembebasan lahan ini. Target kita selesai semuanya dalamwaktu dekat," ungkap Armansyah.

Armansyah juga berharap pembangunan tol bermanfaat bagi masyarakat. "Tol hendaknya memberikan kontribusi nilai ekonomi bagi warga sekitar," sebut dia.

Menurtu Armansyah, pelepasan tanah menjadi prioritas BPN. BPN akan terus mengusahakan pelepasan tanah dari masyarakat tentunya dengan harga sesuai pasaran.

"Selain itu, jika masih masuk kawasan hutan kita harus jalankan regulasi. Kita tunggu pembebasan kawasan hutan ini supaya tanah untuk proyek tol bisa disediakan," jelas dia.

Sebelumnya, Asisten II Setdaprov Riau Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Masperi menyebutkan, tol pertama di Riau ini rencananya akan dirampungkan ganti rugi lahan pada 2017 mendatang. Proyek ini menelan anggaran sebesar Rp14 miliar.

Proyek ini merupakan pekerjaan multiyears. Dana dikucurkan sebesar Rp14 miliar dibagi 3 tahun pengerjaan dengan besaran Rp 5 miliar per tahun. (sr5, in)


Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved