Bawaslu RI Umumkan Komisioner untuk Tujuh Provinsi
Nasional - - Sabtu, 19 Agustus 2023 - 07:59:21 WIB
PEKANBARU,situsriau.com- Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI akhirnya menetapkan komisioner Bawaslu kabupaten/kota, Jumat (18/8/2023).
Sebelumnya Bawaslu sempat mendapat sorotan atas tertundanya pengumuman komisioner Bawaslu daerah hingga beberapa kali.
Sayangnya, hingga tadi malam Bawaslu RI baru mengumumkan calon anggota Bawaslu kabupaten/kota yang lolos dari fit and proper test tersebut untuk tujuh provinsi di Indonesia.
Pengumuman itu tertuang dalam surat nomor 2571.I/KP.01.00/K1/08/2023 tertanggal 18 Agustus 2023 yang langsung ditandatangani Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja. Bawaslu RI mengumumkan komisioner Bawaslu kabupaten/kota di Provinsi Riau, Sumatera Selatan, Lampung, Papua, Papua Tengah, Papua Barat dan Papua Barat Daya.
Dalam surat itu juga diminta anggota Bawaslu kabupaten/kota untuk bersiap-siap mengikuti pengangkatan dan pelantikan besok, Sabtu (19/8/2023) di Jakarta dengan menggunakan pakaian adat masing-masing daerah. (int)
Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365 atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap. |
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com ----- |