Jum'at, 29 Maret 2024  
Sport / Dihadiri Bupati Mursini, Emrizal Pakis Lantik Pengurus KONI Kuansing
Dihadiri Bupati Mursini, Emrizal Pakis Lantik Pengurus KONI Kuansing

Sport - - Selasa, 21/01/2020 - 19:28:28 WIB

TELUK KUANTAN, situsriau.com - Ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia ( KONI ) Provinsi Riau, Emrizal Pakis melantik dan mengukuhkan pengurus KONI Kabupaten Kuantan Singingi Periode 2019-2023, Selasa (21/1/2020) siang, di kawasan venue dayung danau Kebun Nopi, Kecamatan Kuantan Mudik.

Acara ini dihadiri oleh Bupati Kuansing, Mursini, anggota DPRD Riau, Sardiono, Ketua umum Persani Riau yang juga anggota DPRD Riau, Septina Primawati Rusli, Forkopimda Kuansing dan seluruh pengurus cabang olahraga di Kuansing.

Pengurus KONI Kuansing untuk periode 2019 - 2023 ini dipimpin Aris Susanto. Dalam Musyawarah Kabupaten Luar Biasa (Muskablub) beberapa waktu lalu, Aris terpilih sebagai ketua KONI Kuansing.

Emrizal Pakis dalam sambutannya mengingatkan bahwa ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2021 tidak lama lagi, dimana Kuansing sebagai tuan rumah.

Untuk itu Emrizal Pakis meminta agar KONI Kuansing segera mempersiapkan diri.

"Porprov 2021 tidak lama lagi. Waktu di Porprov sebelumnya di Kampar, Kuansing ranking 8. Kalau jadi tuan rumah, target harus 3 besar, " kata Emrizal Pakis.

Dengan waktu yang singkat ini, terangnya, KONI kuansing diharapkan mulai fokus membangun prestasi atlet. Persiapan atlet harus maksimal.

Bukan hanya ke pengurus KONI Kuansing. Emrizal juga berpesan pada pengurus cabor. Ia meminta agar pengurus cabor mulai membuat peta kekuatan. KONI Riau, katanya, terbuka untuk koordinasi.

"Saya ingatkan juga, disamping sukses penyelenggara dan sukses prestasi, Kita juga harus sukses administrasi," kata Emrizal Pakis.

Sementara bupati Mursini dalam sambutannya juga mengingatkan terkait pelaksanaan Porprov yang sudah didepan mata. 

Oleh sebab itu Ia berharap KONI Kuansing serta pengurus cabor membuat rumusan program kerja, baik jangka pendek, menengah dan jangka panjang.

"Waktu jelang porprov sangat singkat. Buatlah tim schedule dalam pembinaan atlet yg akan disiapkan untuk Porprov nanti," ucap Mursini.

Mursini juga berharap perhelatan Porprov 2021 nanti berimbas pada sektor perekomomian masyarakat Kuansing. Begitu juga sektor wisata.

Selain pelantikan pengurus KONI Kuansing, pada acara tersebut juga digelar pelantikan pengurus Persani Kuansing. (Ultra Sandi)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved