Sabtu, 27 April 2024  
LifeStyle / Serunya Safari Religi, Seni dan Budaya Forum Pekanbaru Kota Bertuah
Serunya Safari Religi, Seni dan Budaya Forum Pekanbaru Kota Bertuah

LifeStyle - - Selasa, 09/11/2021 - 08:43:05 WIB

PEKANBARU, situsriau.com- Forum Pekanbaru Kota Bertuah (FPKB) yang terbentuk sejak tahun 2013 lalu, selama ini telah banyak melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan ataupun pelatihan dan keterampilan bagi anggotanya.

Kali ini,  sebanyak 25 pengurus dan anggota forum  melakukan Safari Religi, Seni dan Budaya ke Sumatera Barat (Sumbar) selama tiga hari mulai tanggal 5-7 Nopember 2021.

Rombongan bertolak sekitar pukul 17;00 wib dari titik kumpul di area Purna MTQ Jalan Sudirman Pekanbaru  dan sampai di Kota Padang pada Sabtu subuh. 

Kekompakan dan kepatuhan terhadap instruksi selama perjalanan, ternyata menjadi perhatian utama bagi rombongan Safari Religi, Seni dan Budaya FPKB ini. 

Masjid Raya Kota Padang  menjadi objek pertama yang dikunjungi rombongan. Namun jam kunjungan di pagi hari, rombongan hanya bisa menyaksikan keindahan ornamen Masjid Raya Kota Padang dari halaman luar sambil mengabadikannya dengan foto bersama.

Perjalamam dilanjutkan menuju  Pelabuhan Teluk Bayur, tepatnya di Vessel Traffic Services (VTS) Teluk Bayur. Pemandangan alam dan pantai dari titik VTS ini sangat menakjubkan. Langit yang diselimuti embun pagi seolah kita berada di negeri awan, Sementara saat mata diarahkan ke bawah, keindahan pantai dan laut membuat decak kagum atas keindahan ciptaanNya.



Rombongan tak berlama-lama di VTS ini karena guyuran hujan memaksa semuanya kembali ke bus yang ditumpangi untuk melanjutkan perjalanan ke Pantai Padang.

Menikmati keindahan Pantai Padang yang saat ini sudah dilengkapi dengan fasilitas masjid Al Hakim di tepian pantainya, rombongan juga tak bisa berlama-lama karena harus berlindung dari derasnya hujan dan angin kencang. 

Usai makan siang dan solat zuhur, perjalanan dilanjutkan ke Pantai Gondariah sekaligus menginap satu malam di Kota Pariaman. 

Hujam deras sejak Minggu pagi tak menyurutkan semangat rombogan Safari Religi, Seni dan Budaya FPKB yang didominasi emak-emak ini,  untuk berenang sambil bercanda ria bersama.

Ketua Forum Pekanbaru Kota Bertuah, Masril mengatakan kunjungan Safari Religi Seni dan Budaya ini akan dijadikan agenda tahunan dan diupayakan bisa melibatkan lebih banyak lagi anggota forum.

"Selama ini kita aktif di berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan ataupun pelatihan membuat piring dari lidi, pelatihan membuat kue dan lainnya, Nah, lanjutnya, ketika permintaan kunjungan ke luar kota disampaikan pengurus dan anggota, saya pun mengupayakannya," kata Masril.

Masril juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para donatur yang telah membantu peminjaman bus dan  biaya transfortasi serta menginap gratis dari salah satu anggota forum, sehingga peserta safari hanya dibebani biaya konsumsi dan biaya masuk objek wisata saja. (dis) 


Rombongan Safari FPKB Saat Mengunjungi Destinasi Malibu Anai

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved