Rabu, 08 Mei 2024  
Otonomi / Inilah Jumlah Kuota Haji Riau Tahun Ini, Nama-namanya sudah Diumumkan di Kemenag Kabupaten/Kota
Inilah Jumlah Kuota Haji Riau Tahun Ini, Nama-namanya sudah Diumumkan di Kemenag Kabupaten/Kota

Otonomi - - Selasa, 06/03/2018 - 12:22:07 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Menteri Agama, Lukman Hakim Saifuddin, telah menandatangani keputusan menteri terkait penetapan kuota haji 2018.  Untuk kuota haji di Riau sendiri tidak mengalami penambahan dan pengurangan.

Kuota nya masih tetap seperti tahun lalu.Demikian dijelaskan Kepala Kanwil Kemenag Riau Ahmad Supardi Hasibuan, Senin (5/3/18).

Menurutnya, kuota sudah ditetapkan dan saat ini proses penetapan Biaya Penyelenggara Ibadah Haji (BPIH) di pusat.

"Untuk kuota sudah ditetapkan dan Riau masih sama kuotanya dengan tahun lalu tidak ada perubahan, "ujar Supardi.

Menurut Supardi nama - nama Jemaah Haji yang akan berangkat tahun ini juga sudah diumumkan di masing-masing kantor Kementerian Agama seluruh Kabupaten/Kota dan Provinsi.

"Silahkan cek nama yang akan berangkat di masing-masing kantor Kemenag sudah diumumkan. Yang cadangan juga sudah diumumkan, "ujar Supardi.

Dengan demikian nama yang sudah ditetapkan berangkat tersebut untuk persiapkan diri dan keberangkatannya.

Memang untuk biaya belum ditetapkan pemerintah masih dalam pembahasan di pusat.

"Kalau mau dilunasi juga lebih baik. Namun nama nama yang ditetapkan itu agar persiapkan diri. Cadangan itu akan masuk jika nama yang ditetapkan berhalangan berangkat atau meninggal, "ujarnya.

Tahun ini dari 5.023 JCH kuota yang ditetapkan pusat dan cadangan 252 kuota Pekanbaru masih paling besar yakni mencapai 1.041 dan cadangan 57 orang. Kemudian Kampar 860 cadangan 27, Inhil 664 cadangan 28, Bengkalis 433 cadangan 28, Pelalawan 407 cadangan 17.

Selanjutnya Rokan Hulu 395 cadangan 14, Inhu 317 cadangan 23, Rokan Hilir 234 cadangan 23, Siak 228 cadangan 8, Kuansing 183 cadangan 15, Dumai 179 cadangan 8 dan Meranti : 89 cadangan 4. (sr5, tp)


Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved