Minggu, 19 Mei 2024  
1.571 Nakes di Pekanbaru sudah Divaksin

Advetorial Pekanbaru - - Selasa, 26/01/2021 - 15:34:57 WIB

PEKANBARU, situsriau.com - Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru mencatat, hingga kemarin, 1.571 tenaga kesehatan (Nakes) yang sudah divaksin Covid-19. Jumlah ini akan terus bertambah setiap hari seiring adanya penambahan dosis vaksin yang diterima.

Kemarin, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, kembali menerima sebanyak 11.360 vaksin Covid-19 tahap II dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau. Vaksin jenis Sinovac ini masih diprioritaskan bagi para Nakes yang bertugas di Puskesmas, rumah sakit pemerintah dan rumah sakit swasta.

Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru M Noer MBS mengatakan, Nakes yang tercatat di sistem data Sumber Daya Manusia (SDM) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI untuk Kota Pekanbaru sebanyak 12.499 Nakes.

"Itu terdiri Nakes dari jajaran internal Diskes Pekanbaru, maupun di luar Diskes. Baik pada fasilitas pemerintah dan di luar fasilitas pemerintah," kata M Noer, dikutip cakaplah, Selasa (26/1/21).

Rinciannya, Nakes yang bertugas di Rumah Sakit sebanyak 10.277, Puskesmas 1.025, Diskes 921, dan Klinik 275 nakes. Diskes saat ini terus memproses penyuntikan vaksin di Puskesmas dan rumah sakit.

Hingga kemarin, tinggal 423 Nakes yang mengalami penundaan penyuntikan vaksin. Sebelumnya, Nakes yang tertunda ada 533 lantaran terkendala kesehatan, seperti mengalami tensi tidak normal dan gula darah yang tidak stabil.

Untuk tahap awal proses vaksinasi diberikan kepada 5.510 Nakes. Proses ini dilakukan dengan dua kali penyuntikan vaksin dengan total dosis yang diberikan masing-masing dua dosis bagi setiap penerima vaksin.

"Proses vaksin tahap awal ini kita targetkan bisa selesai satu bulan. Kita terus gesa dan tidak menunda-nunda," jelasnya di cakaplah.

Total dosis yang telah diterima pemerintah kota saat ini mencapai 22.400 dosis dengan dua kali tahap. Dimana tahap pertama diberikan sebanyak 11.040 ditambah tahap dua 11.360 dosis.

Ditambahkan Noer, hingga saat ini belum ada dampak bagi tenaga kesehatan yang telah menerima vaksin. Kondisi penerima vaksin masih normal seperti biasanya dan tidak ada keluhan. (sr5, ck)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved