Jum'at, 26 April 2024  
Puasa Ramadan, OPD Lingkungan Pemkab Kampar Tetap Maksimal Layani Masyarakat

Advetorial Kampar - - Rabu, 16/05/2018 - 09:31:36 WIB

KAMPAR, situsriau. com -  Memasuki Bulan Suci Ramadhan 1439 H, Aktivitas seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Kampar tetap maksimal dalam melayani masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Bupati Kampar H Azis Zaenal melalui Asisten III Setda Kampar Ir Nurhasani,MM saat memimpin apel Gabungan di Halaman Kantor Bupati Kampar, Senin (14/5/18).

Nurhasani menegaskan, bahwa tidak ada waktu libur bagi perangkat daerah selama bulan puasa kecuali sabtu minggu atau tanggal merah, dalam hal ini hanya saja jam kerja sedikit berobah.

Dimana berdasarkan edaran kementerian Pendayaanaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI  Nomor: 336 tahun 2018, kemungkinan biasanya hari senin sampai kamis jam masuk pukul 07.30 wib pulang jam 16.00 wib, selama ramadhan masuk jam 08.00  wib dan pulang 14.00 wib serta hari Jum’at masuk pukul 08.00 wib, pulang pukul 14.30 wib.

Dengan demikian, harapan kepala daerah selama bulan puasa pelayanan terhadap masyarakat tetap seperti biasa, jangan sampai ada OPD baru pukul 10.00 wib kantor sudah kosong.

Dalam hal ini juga, kegiatan rutinitas sebagai aparatur sipil negara Apel pagi ditiadakan. Akan tetapi walau tidak ada rutinitas apel pagi dan sore, seluruh ASN dan THL diharapkan bisa masuk kantor pada jadwal yang telah ditetapkan(sr5, mc)



Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved