Senin, 06 Mei 2024  
Ternyata di Kampar Banyak Warung Remang-remang, Ini Kata Bupati

Advetorial Kampar - - Senin, 11/04/2022 - 20:17:05 WIB

KAMPAR, situsriau.com- Pemerintah Kabupaten Kampar tetap komit terhadap pemberantasan penyakit masyarakat, apalagi dalam bulan suci Ramadan,  agar tidak mengganggangu dan merusak khusuknya ibadah umat .

Oleh sebab itu Bupati Kampar menginstruksikan jajaran di pemerintah Kabupaten Kampar agar menertibkan seluruh warung remang-remang yang masih aktif dan beroperasi di Kabupaten Kampar. 

Demikian dikatakan Bupati Kampar H. Catur Sugeng Susanto, SH, MH usai melaksnakan Safari Ramadhan di Pasar Bukit Payung, Senin (11/4/2022) malam.

"Malam ini kita mendapat laporan dan mendapat aspirasi langsung dari masyarakat terhadap masih adanya aktifitas warung remang remang di beberapa tempat di Kabupaten Kampar," kata Catur. 

"Kami Unstruksikan kepada Kasatpol PP Kampar bersama tim Yustisi Kampar untuk dapat menindaklanjuti ini, koordinasikan dengan Camat, Kepala Desa dan tokoh masyarakat setempat," imbau Catur. 

Sementara itu Ari salah seorang warga Kecamatan Tapung saat menjumpai Bupati Kampar menyatakan kerisauan dan kegelisahan terhadap adanya warung Remang - Remang yang masih beroperasi di Bulan ramadhan ini, kami berharap kepada pemerintah Kabupaten Kampar dapat menutup warung remang atau musik karaoke yang menyediakan wanita penghibur maupun minuman keras," kata Ari. 

Hal senada juga disampaikan salah seorang warga Manalu menyampaikan kepada Bupati Kampar untuk dapat memberikan efek jera dan berikan yg terbaik tindakan tegas, karena disini pemukiman dan banyak tempat ibadah, dan identitas mereka juga tidak jelas," kata Manalu. (rls)


Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved