Jum'at, 26 April 2024  
Ekeubis / Sambut Ramadan, XL Hadirkan Paket Data Cashback Smartphone
Sambut Ramadan, XL Hadirkan Paket Data Cashback Smartphone

Ekeubis - - Jumat, 03/05/2019 - 17:17:52 WIB

JAKARTA,situsriau.com - Momen Ramadan yang akan segera datang, tak ingin dilepas begitu saja oleh XL Axiata (XL) untuk menggaet pelanggan. Paket internet dengan benefit cashback pun jadi alat penawarnya.

XL baru saja merilis paket data Xtra Rejeki yang memberikan cashback untuk pelanggan. Cashback tersebut dapat digunakan membeli smartphone tipe apa saja yang dijual di online partner tertentu dengan potongan hingga Rp 1,2 juta.

"Seperti yang kita ketahui, memasuki bulan Ramadan 2019, salah satu hal yang banyak digandrungi konsumen adalah THR. Pada kesempatan ini apa yang XL luncurkan sebuah paket yang akan memberikan ekstra THR untuk konsumen," ungkap Head Mass Segment Acquisition XL Axiata Junius Khoestadi di Jakarta, dilansir detik, Kamis (2/5/19).

Paket Xtra Rejeki tersedia dalam tiga pilihan. Pertama, paket 3 GB seharga Rp65 ribu dengan besar cashback hingga Rp400 ribu. Kedua, paket 6 GB seharga Rp125 ribu, cashback hingga Rp800 ribu. Ketiga, paket 15 GB seharga Rp200 ribu, cashback hingga Rp1,2 juta.

Untuk mendapatkan cashback, pelanggan harus terlebih dulu membeli paket Xtra Rejeki sebanyak 3 kali, 6 kali, atau 12 kali. Besar cashback tergantung dari kategori dan jumlah paket yang dibeli. Pelanggan tidak hanya bisa membeli paket ini untuk nomornya sendiri tetapi juga bisa membelikan untuk 4 nomor lain yang berbeda dan cashback tetap akan didapatkan oleh pelanggan yang membelinya.

Untuk mendapatkan cashback tersebut, pelanggan cukup memilih smartphone yang diinginkan di mitra online, di mana saat ini baru menggandeng JD.ID. Nantinya XL menjanjikan akan memperluas mitra online tersebut. Setelah itu, masukan kode voucher yang dikirimkan oleh XL.

"Ini merupakan program permanen, program berkelanjutan untuk pelanggan prabayar. Meski hadir untuk menyambut Ramadan, tapi program cashback akan terus ada," tutur Junius.

Selain itu, Junius juga mengatakan ke depannya, program cashback ini tak hanya untuk membeli smartphone, tetapi juga kebutuhan lainnya yang sejauh ini belum diungkapkan oleh XL. (sr5, dc)




Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved