Jum'at, 26 April 2024  
Sport / Atlet Angkat Berat Putri PABBSI Rohul Sumbang 4 Medali Pada Kejurnas di Pekanbaru
Atlet Angkat Berat Putri PABBSI Rohul Sumbang 4 Medali Pada Kejurnas di Pekanbaru

Sport - - Sabtu, 02/12/2017 - 19:50:04 WIB

PASIR PANGARAIAN, situsriau. com - Atlet angkat berat putri PABBSI Rokan Hulu (Rohul) Rian Agustin, sumbang 4 medali untuk Provinsi Riau, di Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Angkat Berat dan Angkat Besi yang dilaksanakan di Pekanbaru, Rabu (29/11/17) lalu.

Keempat medali yang diraih gadis 18 tahun tersebut, seluruhnya dari cabang olahraga (Cabor) Angkat Berat kelas 57 kg, 1 medali emas dari‎ angkatan deat liff, angkatan kuat medali perak, bein press medali perak dan angkatan total menerima medali perak.

“Atlet putri PABBSI Rohul atas nama Rian Agustin, raih empat medali," terang ‎Ketua PABBSI Rohul Herry Islami ST, MT, melalui Sekretaris PABBSI Rohul Syahroni SE, Kamis (30/11/17).

‎Kemudian, selain atlet angkat berat putri, sebelumnya atlet angkat besi PABSSI Rohul atasnama Asrul Mahendra (19), juga berhasil sumbang 1 medali perunggu di kelas 77 Kg untuk Riau di Kejurnas Cabor Angkat Berat dan Angkat Besi antar PPLP diikuti 169 atlet dari 17 provinsi di Indonesia.‎‎

‎Dengan prestasi yang diraih atlet angkat berat dan angkat besi, pengurus PABBSI Rohul,  berharap Pemkab Rohul ‎dan KONI Rohul memperhatikan dan memfasilitasi kelengkapan-kelengkapan latihan atlet PABBSI.‎

‎Atlet PABBSI Rohul jelas Syahroni, selama ini terkendala dengan tidak adanya tempat latihan yang representatif.

‎”Kita berharap, pemerintah daerah dan KONI dapat memfasilitasi tempat latihan atlet PABBSI, sehingga prestasi yang telah diraih dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan lagi kedepannya," harapnya.

Sebut Syahroni, di ajang pada Porprov Riau 2017 Kabupaten Kampar Oktober lalu, atlet PABBSI Rohul juga berhasil sumbangkan 2 medali emas dan 1 perak bagi kontingen Rohul. (sr5, in)

Kami menerima tulisan mengenai informasi yang bernilai berita
Silahkan SMS ke 08117533365
atau Email: situsriau.redaksi@gmail.com
Lengkapi data diri secara lengkap.
----- Akses kami via mobile m.situsriau.com -----

 
Redaksi | Email | Galeri Foto | Pedoman Media Siber
Copyright 2012-2020 PT. SITUS RIAU INTIMEDIA, All Rights Reserved